SportFEAT.COM - Bomber muda timnas Malaysia, Luqman Hakim Shamsudin, menjadi sorotan karena kepindahannya ke Eropa disebut ada muatan politik.
Sepak bola Malaysia tengah dikejutkan berita soal pemain muda timnas Malaysia, Luqman Hakim Shamsudin.
Hal itu tak lepas dari kepindahan Luqman Hakim menuju Klub Belgia, KV Kortrijk.
Yang menjadi persoalan adalah kepindahan Luqman Hakim ditengarai ada faktor politik bukan murni karena kemampuan dan skill-nya.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Dibebani Target Semi Final Piala Dunia U-20, Ini Respon Shin Tae-yong
Kabar miring pesepak bolaan Negeri Jiran itu akhirnya membuat pemilik Johor Darul Ta'zim (JDT), Tunku Ismail Sultan Ibrahim, angkat suara.
Melalui halaman Instagram pribadinya, Tunku Ibrahim mengklaim kesepakatan itu dilakukan atas desakan beberapa pemimpin negara.
"Pemain pandai tidak membeli lelang. Orang-orang akan mencari dan membeli sendiri," kata Tunku Ibrahim, dikutip SportFEAT.com dari Berita Harian.
Source | : | Berita Harian |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |