SportFEAT.COM - Manchester City tercatat sebagai tim dengan komposisi skuad paling mahal dari seluruh klub di Eropa.
Pusat Studi Olahraga International untuk Sepak Bola, CIES Football Observatory, telah merilis daftar klub dengan nilai skuad tertinggi.
CIES mengambil objek penelitian tersebut dari klub-klub yang bermain di lima liga top Eropa, meliputi Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, dan Liga Prancis.
Liga Inggris menyumbang enam tim dalam daftar 10 besar klub dengan skuad termahal.
Baca Juga: PSIS Semarang Lepas Patrick Mota demi Gaet Pemain asal Palestina
Klub-klub Liga Inggris itu adalah Manchester City, Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Arsenal.
Manchester City dalam hal ini berada di urutan teratas dengan nilai skuad mencapai 1,014 miliar euro (sekitar Rp15,7 triliun).
CIES mengklaim bahwa The Citizens merupakan klub pertama dengan skuad yang bernilai miliaran euro.
Hal ini wajar mengingat dalam beberapa tahun terakhir Manchester City kerap mendatangkan pemain dengan harga mahal.
Terutama setelah konglomerat asal Uni Emirat Arab, Syeikh Mansour, mengakuisisi Man City sejak 2008.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 2019 - Persela Lamongan Resmi Ikat Demerson
Beberapa pemain mahal yang dimiliki juara bertahan Liga Inggris itu seperti Rodri Hernandes, Joao Cancelo, Riyad Mahrez, Kevin de Bruyne, hingga Raheem Sterling.
Kelima pemain tersebut merupakan lima pemain termahal Man City yang didatangkan dengan rentang harga 40-80 juta euro (sekitar Rp620,6-1,2 triliun).
Adapun fenomena yang diperlihatkan Manchester City sedikit menggambarkan tren belanja yang dilakukan klub-klub Premier League.
Pengeluaran rata-rata untuk membentuk satu skuad di Liga Inggris mencapai 345 juta euro (sekitar Rp5,3 triliun) di Liga Inggris.
Nilai itu lebih besar ketimbang Liga Spanyol (167 juta euro), Liga Italia (167 juta), Liga Jerman (124 juta), dan Liga Prancis (118).
Baca Juga: Rafael Nadal Ogah Terlalu Ambisius Mengejar Rekor Roger Federer
Berikut 10 klub dengan skuad termahal di Eropa:
1. Manchester City - 1,014 miliar euro (sekitar Rp15,7 triliun)
2. Paris Saint-Germain - 913 juta euro (sekitar Rp14,1 triliun)
3. Real Madrid - 902 juta euro (sekitar Rp13,9 triliun)
4. Manchester United - 751 juta euro (sekitar Rp11,6 triliun)
5. Juventus - 719 juta euro (sekitar Rp11,1 triliun)
6. FC Barcelona - 697 juta euro (sekitar Rp10,8 triliun)
7. Liverpool - 639 juta euro (sekitar Rp9,9 triliun)
8. Chelsea - 561 juta euro (sekitar Rp8,7 triliun)
9. Atletico Madrid - 550 juta euro (sekitar Rp8,5 triliun)
10. Arsenal - 498 juta euro (sekitar Rp7,7 triliun)
Daftar lengkap dapat dilihat di sini
Source | : | CIES Football Observatory |
Penulis | : | Ahmad Tsalis |
Editor | : | Ahmad Tsalis |