6. Thitipan Puangcan (Thailand)
Di musim ini, Thitipan Puangcan tengah memperkuat klub muda J1 League, Oita Trinita, di lini gelandang.
Saat ini dirinya memiliki nilai pasar sekitar 9,4 miliar rupiah.
Baca Juga: Gianluigi Buffon Cetak Rekor di Serie A, Paulo Dybala Tertawakan Sang Kiper
7. Daisuke Sato (Filipina)
Bek berdarah Jepang tersebut sudah tiga kali memperkuat beberapa tim di liga Eropa.
Kini dia juga memperkuat Muangthong United dan memiliki nilai pasar 8,6 miliar rupiah.
8. Kawin Thamsatchanan (Thailand)
Salah satu kiper yang masuk dalam timnas Thailand untuk kualifikasi Piala Dunia 2022 itu saat ini memiliki nilai pasar sebesar 8,6 miliar rupiah.
9. Javier Patino (Filipina)
Striker kelahiran Spanyol 31 tahun itu sebelumnya pernah mencatatkan nilai pasar hingga 14,8 miliar rupiah dsaat masih berseragam Henan Jianye FC di China Super League pada 2015.
Namun, nilai itu muali menurun sejak 2016.
Pemain yang juga memperkuat timnas Filipina di ajang kualifikasi Piala Dunia 2022 tersebut saat ini memiliki nilai pasar sekitar 7,8 miliar rupiah.
10. Stefano Lilipaly (Indonesia)
Ya, Stefano Lilipaly adalah satu-satunya pesepak bola Indonesia yang masuk dalam 10 pemain ASEAN dengan nilai pasar tinggi.
Gelandang kelahiran Belanda tersebut memiliki nilai pasar sebesar 7,8 miliar rupiah.
Selain menjadi bagian dari timnas Indonesia, saat ini Lilipaly juga memperkuat Bali United.
Catatan: daftar nilai pasar tinggi tersebut berdasarkan situs Transfermarkt dan bukan merepresentasikan nilai kontrak para pemain
Source | : | BolaStylo,Foxsports Asia |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |