SportFEAT.COM - Laga Liga Champions antara Juventus dan Lokomotiv Moskwa bisa menjadi panggung bagi Cristiano Ronaldo untuk melakukan aksinya.
Juventus akan menjamu wakil Liga Rusia, Lokomotiv Moskwa, di Juventus Stadium, Rabu (23/10/2019) pukul 02.00 WIB, dalam matchday ketiga Liga Champions.
Partai kali ini bakal menjadi pertemuan perdana bagi Juventus dan Lokomotiv Moskwa di ajang Liga Champions.
Baca Juga: Prestasi Hambar, Sosok Legenda Ganda Putra ini Berniat Kembalikan Kejayaan Bulu Tangkis Negeri Jiran
Meski begitu, Juventus dan Lokomotiv Moskwa sebetulnya telah saling jumpa pada Piala UEFA (sekarang Liga Europa) pada musim 1994-1994.
Kala itu, I Bianconeri menang 1-0 dan 3-0 dalam dua leg pada ronde pertama.
Rekam jejak pada masa lalu memang memberi keuntungan bagi Juve untuk memenangi laga melawan Lokomotiv.
Menurut laman resmi UEFA yang dikutip SportFEAT.com, mereka tak pernah kalah dalam enam perjumpaan dengan klub-klub dari Liga Rusia.
Selain Lokomotiv, ada FK Rostov (Liga Champions: 4-0, 28/7/1999; 5-1, 5-1, 4/8/1999) dan Zenith St Petersburg (Liga Champions: 1-0, 17/9/2008; 0-0, 25/11/2008) yang pernah dilawan Juventus.
Baca Juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini Ada Bayern, Real Madrid, Man City, dan Juventus
Apalagi, Lokomotiv Moskwa juga tak pernah menang saat menghadapi tim-tim dari Liga Italia, dengan rekor tiga seri dan tiga kalah.
Salah satu sosok yang bisa menjadi pembeda di skuad Juventus nanti adalah sang megabintang tim, Cristiano Ronaldo.
Pasalnya, Ronaldo sedang on-fire karena mampu menceploskan empat gol dalam lima pertandingan terakhir.
Lima pertandingan terakhir itu yakni saat ia bersama Juve dan timnas Portugal.
Dalam periode tersebut, Ronaldo mampu menjebol gawang Bayer Leverkusen (1 gol, 2/10/19), Luksemburg (1, 12/10/19), Ukraina (1, 15/10/19), dan Bologna (1, 20/10/19).
Pria yang masuk sebagai nomine Ballon d'Or 2019 itu cuma gagal menyarangkan gol saat Juventus menang 2-1 atas Inter Milan pada laga pekan ketujuh Serie A.
Bahkan, Cristiano Ronaldo juga memiliki rekor mentereng saat menghadapi klub dari Liga Rusia di Liga Champions.
CSKA Moskwa pernah tiga kali dibobol pemain termahal sepanjang sejarah Liga Italia itu pada laga dua leg babak 16 besar Liga Champions musim 2011-2012.
Jika dihitung secara matematis, Ronaldo bisa mencetak satu gol per jam ketika menghadapi klub dari Rusia!
Oleh karena itu, Lokomotiv Moskwa bisa jadi lumbung gol Ronaldo selanjutnya pada laga nanti.
Baca Juga: French Open 2019 - Marcus/Kevin Miliki Kans Temu Kangen dengan Lee Yong-dae
Baca Juga: Pujian Ahsan/Hendra terhadap Penampilan Superior Marcus/Kevin
Dalam wawancara pralaga, pria 34 tahun itu meyakini Juventus bisa memetik tiga angka.
"Saya pikir tim ini telah jauh lebih baik dan semakin percaya diri," ujar Ronaldo, seperti dikutip SportFEAT.com dari laman resmi Juventus.
"Kami tahu jika esok menang, kami sudah 50 persen lolos ke fase gugur. Kami harus terus berpikir seperti itu," katanya menandaskan.
Source | : | transfermarkt.com,Uefa.com |
Penulis | : | Ahmad Tsalis |
Editor | : | Ahmad Tsalis |