Sementara itu, dilansir SportFEAT.com dari Badminton Indonesia, seusai laga ekshibisi itu, Ahsan sendiri mengaku cukup senang bisa tampil dan ikut ambil bagian dalam gelaran Kejurnas PBSi 2019.
Sebagai pemain asli dari Palembang, Ahsan pun berharap akan ada bibit-bibit pebulu tangkis berbakat dari Bumi Sriwijaya.
"Senang lah bisa pulang lagi ke sini. Animonya seperti di Istora," ungkap Ahsan soal riuhnya penonton di GOR Dempo, Palembang.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ternyata Alergi dengan Sepatu Sepak Bola Berwarna Hitam
"Semoga kedepannya banyak juga atlet yang lahir dari Palembang. Pemerintah daerah juga saya harap bisa memberi perhatian lebih kepada atlet muda di Palembang,"imbuhnya.
Senada dengan Ahsan, Kevin pun berharap dengan adanya laga ekshibisi yang mereka tampilkan, hal tersebut akan semakin memberikan dorongan semangat kepada para atlet maupun calon atlet di Indonesia.
"Antusias penonton sangat luar biasa. Senang karena bisa menghibur penonton di sini. Semoga dengan kehadiran kami bisa memacu motivasi bibit-bibit yang akan datang untuk regenerasi," ucap Kevin.
"Semoga dari Palembang juga bisa lahir pemain-pemain yang akan meneruskan perjuangan di dunia bulutangkis," tutupnya.
Source | : | Berbagai Sumber |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |