SportFEAT.COM- Barcelona dikabarkan akan melakukan pertukaran pemain dengan Paris Saint-German, dimana opsinya adalah menukar Neymar dan Antoine Griezmann.
Barcelona sepertinya benar-benar merindukan sosok Neymar meski diawal kepindahannya ke PSG Barceloa sempat mengatakan sudah 'move on' dari sang pemain.
Pandemi Virus Corona yang terjadi di Eropa memang mengacaukan banyak hal salah satunya adalah masalah transfer pemain.
Selain itu klub-klub sepak bola di tuntut berhemat karena tidak memiliki pemasukan dari pertandingan-pertandingan yang dimainkan.
Meski begitu hal ini sepertinya tidak menghambat keinginan Barcelona untuk kembali mendapatkan neymar dari PSG.
Baca Juga: 2 Klub yang Mungkin Jadi Pelabuhan Anyar Cristiano Ronaldo Jika Hengkang dari Juventus
Diyakini PSG sendiri tidak akan melepas Neymar dengan harga yang murah, untuk itu Barcelona harus memutar otak untuk memulangkan Neymar.
Sebab saat ini klub Catalan sedang tidak memiliki cukup uang untuk memboyong sang pemain akibat krisis yang disebabkan oleh pandemi Virus Corona.
Dilansir SportFEAT.COM dari Sky Sport, dilaporkan Barcelona memilih opsi menukar pemainnya ke PSG untuk dapatkan Neymar.
Dan pemain yang akan dikorbankan untuk ditukar adalah Antoine Griezmann yang belum genap satu musim bergabung dengan Barcelona.
Barcelona tidak ingin merogoh kocek terlalu dalam sebab masih butuh uang tersebut untuk merekrut pemain incaran lainnya yaitu penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez.
Griezmann sendiri sejatinya memang akan tetap dilepas meskin nantinya kesepakatan pertukaran pemain dengan PSG gagal dilakukan.
Barcelona meamtok harga 100 juta euro atau sekitar 1,7 triliun rupiah untuk Antoine Griezmann apabila ada klub lain yang berminat.
(*)
Source | : | Sky Sports |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |