Hasil tersebut membuat The Citizen tertinggal 25 poin dari Liverpool yang duduk di puncak klasemen, dimana hanya menyisakan delapan laga lagi.
Dilansir SportFEAT.com dari Manchester Evening, Tony Ward bakal mengantongi total 91.000 pound (sekitar Rp 1,65 miliar).
Uang tersebut termasuk uang yang ia setorkan di awal untuk bertaruh.
Baca Juga: Ada Campur Tangan Shin Tae-yong pada Pemusatan Latihan Timnas U-16 Indonesia
Bapak tiga anak itu terpaksa untuk memakai uang warisan dari ibunya, Rose, yang telah meninggal pada 2017 untuk berjudi.
Tony Ward mempertaruhkan seluruh uang warisan tersebut untuk memilih Liverpool menjadi juara Liga Inggris pada Oktober 2019.
Pria kelahiran Bradford itu girang setelah mengetahui Liverpool keluar menjadi kampiun musim ini.
"Saya suka liburan besar di beberapa titik. Sisanya untuk hari hujan," kata Tony tentang kemenangannya.
Baca Juga: Karena Satu Hal Ini, Evan Dimas Alami Penyesalan Terbesar saat Menimba Ilmu di Barcelona
Source | : | Manchester Evening News |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |