SportFEAT.COM - Pembalap Ducati Andrea Dovizioso resmi mengumumkan cuti panjang atau hiatus pada MotoGP 2021 meski mendapat banyak tawaran jadi pembalap penguji.
Andrea Dovizioso dipastikan tidak akan berlabuh ke tim manapun pada MotoGP 2021.
Pembalap asal Italia itu memilih untuk menepi sejenak dari kompetisi MotoGP yang telah membesarkan namanya.
Ia memilih untuk mengambil cuti panjang alias hiatus dan tak akan bergabung ke tim manapun pada tahun depan.
Baca Juga: Dihukum 4 Tahun, Andrea Iannone Merasa Didzalimi hingga Hatinya Seperti Terobek-robek
Secara usia, Andrea Dovizioso sebenarnya sudah cukup senior, 35 tahun.
Akan tetapi ia memutuskan 'hanya' mengambil cuti panjang dan belum pensiun karena alasan tertentu.
Dovizioso tidak bisa mengelak bahwa membalap masih jadi passion-nya, dan opsi cuti panjang jadi opsi terbaik baginya sembari menemukan tim baru yang punya visi-misi sejalan dengannya.
"Saya punya passion yang kuat pada dunia balap. Saya masih punya ambisi untuk berkompetisi dan berjuang untuk kemenangan," kata runner-up MotoGP selama tiga kali itu, dikutip SportFEAT dari Autosport.
Source | : | Autosport |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |