SportFEAT.com - Anthony Sinisuka Ginting harus dipaksa bermain 3 gim oleh Rasmus Gemke hingga akhirnya Ginting dapat melaju ke semifinal Yonex Thailand Open 2021.
Bermain di Impact Arena, Bangkok, Jumat (15/1/2021), tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting sukses menumbangkan perlawanan waki Denmark dengan 3 gim.
Anthony Ginting berhasil mengalahkan Gemke melalui 3 gim, dengan skor 21-14, 21-19, dan 21-5.
Gemke dan Ginting yang sama-sama berusia 23 tahun ini ini berduel untuk memperebutkan satu tempat di semifinal Thailand Yonex Open 2021.
Duel Ginting melawan Gemke menjadi pertemuan pertama bagi kedua pebulu tangkis ini.
Pada awal gim pertama Ginting mampu unggul dengan skor 4-1.
Gemke mampu memberi perlawanan terhadap Ginting dan berhasil membalikkan skor menjadi 5-4.
Baca Juga: Butuh Kesabaran Ekstra Menanti Eden Hazard Bersinar di Real Madrid
Tunggal putra Indonesia ini akhirnya dapat merebut jeda interval pertama dengan skor 11-10.
Setelah jeda interval pertama, Ginting yang meraih juara Indonesia Masters 2020 ini sempat kesulitan menghadapi Rasmus Gemke.
Di gim pertama, tunggal putra peringkat 6 dunia itu menunjukkan kualitasnya dan mampu mengakhiri gim pertama dengan skor 21-14.
Namun di gim kedua Anthony Sinisuka Ginting mulai keuslitan, ia tertinggal 3-2 dari Gemke.
Rasmus Gemke pun dapat merebut jeda interval kedua dengan skor 11-6
Usai jeda interval kedua, Ginting jauh tertinggal 16-8, ia seperti kehilangan irama permainannya.
Pukulan keras Ginting mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 16-11.
Baca Juga: Hasil Yonex Thailand Open 2021 - Lewat 3 Gim Dramatis, Leo/Daniel Sukses Melangkah ke Semifinal
Namun Ginting justru tertinggal dengan skor 19-17.
Tunggal putra Indonesia ini harus merelakan gim kedua setelah Gemke berhasil merebutnya dengan skor 21-19.
Di awal gim ketiga Rasmus Gemke yang merupakan pebulutangkis 17 dunia ini sedikit kesulitan meladeni Ginting.
Ginting dapat unggul dengan skor 4-1 di awal pertandingan.
Hingga akhirnya Ginting dapat merebut jeda interval ketiga terlebih dahulu dengan skor 11-5
Setelah jeda interval ketiga Ginting dapat meneruskan keunggulannya dan meninggalkan Gemke 15-5
Baca Juga: Real Madrid Tumbang, Duel El Clasico Lawan Barcelona Gagal Terwujud di Final Piala Super Spanyol
Ginting kian tak terbendung di gim ketiga dia unggul jauh dengan skor 19-5.
Gemke serasa tak berkutik di gim ketiga ini, Anthony Sinisuka Ginting berhasil memenangi pertandingan dengan skor 21-5, dan sukses melaju ke semifinal.
View this post on Instagram
Source | : | BWF Badminton,BWF Tournament Software |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |