Jelas situasi penyisihan grup nanti bakal jadi pertandingan krusial bagi Greysia/Apriyani.
"Melihat dari undiannya, Greys/Apri tidak boleh lengah. Dengan melihat track record pertemuan terakhir dari ketiga lawan di grup, hanya melawan pasangan Inggris Raya yang masih bagus," kata pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian dikutip Sportfeat dari Badminton Indonesia.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Jadwal Cabor Bulu Tangkis Dirilis, Final Ganda Campuran Paling Awal!
Eng Hian lantas menyiapkan strategi dengan menyeseuaikan program latihan Greysia/Apriyani demi menggenjot fisik mereka dalam persiapan di Kumamoto.
Ada beberapa penyesuaian sesi latihan demi mengoptimalkan cara bermain mereka saat hari H nanti.
"Sudah pasti ada antisipasi untuk penyesuaian kebutuhan tapi tidak terlalu signifikan diubah pola latihannya," ungkap pelatih yang akrab disapa koh Didi itu.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Ketemu Penakluk Marcus/Kevin, Ahsan/Hendra Racik Strategi Balas Dendam
"Hanya ada sedikit touch up untuk hal-hal yang spesifik saja di teknik dan pola permainan," lanjutnya.
Source | : | Badminton Indonesia |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |