Akan tetapi, Greysia/Apriyani mampu bangkit dan unggul dengan skor 11-10.
Setelah jeda interval kedua, kedua pasangan kejar-kejaran poin hingga membuat skor menjadi deuce 20-20.
Du Yue/Li Yin Hui mampu memanfaatkan kelengahan Greysia/Apriyani dan merebut gim kedua dengan skor 22-20.
Gim ketiga, stamina kedua pasangan ini masih belum habis, Greysia/Apriyani maupun Du Yue/Li Yin Hui masih menyajikan duel-duel sengit.
Smash keras Apriyani Rahayu berhasil membawa ganda putri Indonesia unggul dengan skor 11-7.
Dominasi Greysia/Apriyani berlanjut hingga berhasil merebut kemenangan di gim ketiga dengan skor 21-17.
Dengan kemenangan ini, Greysia Polii/Apriyani Rahayu pun menjadi wakil Indonesia kedua yang tembus ke babak semifinal.
Greysia/Apriyani sukses menyusul langkah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang menang melawan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dalam laga sebelumnya.
View this post on Instagram
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |