SportFEAT.com - Valentino Rossi mengungkapkan satu permintaan terakhirnya sebelum resmi pensiun di akhir MotoGP 2021.
Tahun ini Valentino Rossi telah membuat keputusan besar.
Pembalap Petronas Yamaha SRT itu telah membulatkan pilihan bahwa ia akan pensiun di akhir MotoGP 2021.
Pensiunnya Valentino Rossi di akhir MotoGP 2021 jelas menjadi momen yang tak akan terlupakan.
Sosok Valentino Rossi yang lekat sebagai ikon MotoGP itu setidaknya telah mengarungi lebih dari 20 tahun kompetisi balap motor paling bergengsi di dunia.
Baca Juga: Ogah Dipermalukan Lagi, Begini Upaya BAM Berantas Segala Bentuk Match Fixing Sampai ke Akar-akarnya
Tidak akan mudah mengucapkan selama tinggal kepada pembalap legendaris seperti Valentino Rossi.
Juara dunia sembilan kali itu akan selalu dikenang sebagai salah satu pembalap terhebat sepanjang masa.
Rossi sendiri paham bahwa masa kejayaannya memang sudah memasuki babak akhir.
Pembalap 42 tahun itu menyadari ia sudah kalah cepat dengan lawan-lawannya yang kini didominasi pembalap berbakat yang rata-rata berusia separuh lebih muda dari usia The Doctor.
Meski demikian, Rossi masih mengungkapkan satu keinginaannya sebelum benar-benar resmi meninggalkan MotoGP.
Baca Juga: Pensiun di Akhir MotoGP 2021, Valentino Rossi Beberkan Keunikannya dengan Pembalap Lain
Pembalap dengan nomor 46 itu berharap ia masih bisa setidaknya menambah satu koleksi podium agar menggenapi daftar total capaian podiumnya menjadi 200 podium.
"Jika saya boleh membuat permintaan, sebelum seri MotoGP Valencia (seri terakhir), saya ingin naik podium," ucap Valentino Rossi dikutip Sportfeat dari Corse di Moto.
Permintaan Rossi mungkin sekilas terlihat sulit terwujud.
Mendekati top 5 saja, Rossi yang kini bertenger di peringkat ke-19 klasemen MotoGP 2021 sudah kewalahan.
Akan tetapi, jika balapan tak terduga terjadi seperti pada MotoGP Austria 2021, di mana hujan deras mengguyur, siapa yang tahu tentang masa depan?
Di MotoGP Austria 2021 lalu, Rossi hampir meraih podiumnya. Ia sempat berada di barisan depan sebelum tersalip oleh lawannya di beberapa lap terakhir.
MotoGP 2021 sendiri masih menyisakan enam seri lagi setelah MotoGP Inggris 2021 yang akan bergulir pada akhir pekan ini.
Di sisa MotoGP 2021 ini, kejutan lain yang dinantikan adalah hadirnya duet Valentino Rossi dengan Andrea Dovizioso.
Belum ada kabar resmi yang dikonfirmasi, namun Dovizioso dirumorkan kuat akan merapat ke Yamaha untuk mengisi kekosongan pelana YZR-M1.
Baca Juga: Marc Marquez Bocorkan 3 Faktor yang Bikin Fabio Quartararo Meroket di MotoGP 2021
Source | : | Corse di Moto |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |