Tak cuma soal teknis, pelatih Tan Cheng Hoe pun sangat mewaspadai faktor-faktor non-teknis yang bisa membuyarkan konsentrasi anak asuhnya jelang pertemuan hadapi skuad Garuda.
Tan Cheng Hoe memperingatkan para pemainnya untuk tidak terpancing alias terprovokasi oleh media Indonesia jelang laga mereka.
"Berdasarkan pengalaman masa lalu melawan Indonesia, akan banyak provokasi dari media mereka,” kata Tan Cheng Hoe dikutip Sportfeat dari New Straits Times.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Timnas Malaysia di Ujung Tanduk, Timnas Indonesia Tetap Tak Boleh Kecolongan
"Saya sudah mengingatkan para pemain untuk fokus pada pertandingan, apa yang terjadi di luar lapangan di luar kendali kami," imbuhnya.
Rivalitas mengakar antara timnas Indonesia vs Malaysia memang selalu menjadikan pertandingan kedua tim panas.
Terutama jika sudah menyangkut fans dan media kedua negara.
Baca Juga: Mobil Kesayangan Ginting yang Dicuri Sudah Ditemukan, Pelaku Langsung Diringkus!
Tan Cheng Hoe sangat mewaspadai timnas Indonesia baik dari segi permainan maupun dari segi non-teknis yang bisa mempengaruhi kepada para pemainnya.
"Banyak pemain yang menyebut bahwa timnas Indonesia sekarang diisi banyak pemain muda, cepat dan sangat memiliki motivasi tinggi," ucap Tan.
"Kami harus fokus terutama jelang laga kedua tim. Kalau sampai kami tidak menjaga fokus ini, rasanya tidak mungkin bagi kami untuk bisa meraih hasil bagus," ucap Tan.
Source | : | NST |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |