Apalagi sejumlah pemain top absen di Kejuaraan Dunia 2021 kali ini.
Pemain asuhan pelatih asal Indonesia, Mulyo Handoyo itu belajar dari kekalahan demi kekalahan sebelumnya dari Axelsen.
Dalam lima empat terakhir, Loh selalu kalah ketika bertemu dengan Axelsen.
Namun sekarang dia mampu menuntaskan revans di momen tepat.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Ambyar di Babak Pertama, Viktor Axelsen Linglung dengan Penyebab Kekalahannya
Ketika ditanya apa rahasia Loh mampu menaklukan Axelsen dengan skor begitu telak, Loh mengaku memiliki cara tersendiri.
Langkah pertama yang dilakukan Loh Kean Yew adalah bangkit usai kekalahan gim pertama.
Loh menerapkan permainan cepat dan tidak memberikan Axelsen ruang untuk berkembang dan seketika itu permainan Axelsen berantakan.
"Setelah kalah di gim pertama, saya (berpikir) harus bermain cepat di gim kedua dan ketiga. Saya juga harus tetap menjaga fokus," kata Loh Kean Yew dikutip Sportfeat dari BWF Badminton.
"Saya tidak bisa bayangkan kalau sampai dia kembali percaya diri, wah mungkin saya bisa mati," kata Loh lagi.
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |