Lebih lanjut, Giacomo Agostini mengaku rela dan ingin menyaksikan langsung momen pemecahan rekor oleh Marc Marquez itu terjadi.
"Saya selalu memiliki hasrat besar untuk berkompetisi dan menang. Jelas semua pembalap di lintasan ingin menjadi pemenang," katanya.
"Saya berbohong jika berkata 'Saya tak masalah digeser oleh Marquez.' Namun saya menantikan momen itu. Mari kita lihat apakah dia bisa melakukannya," ujar Giacomo Agostini memungkasi.
Marc Marquez sendiri sudah mengamankan gelar juara dunia kedelapan setelah memastikan diri menjadi kampiun MotoGP 2019 di Thailand awal Oktober lalu.
Sejak saat itu, Marquez sudah bisa mengalihkan konsentrasi untuk berburu gelar juara dunia kesembilan dengan menjuarai MotoGP 2020.
Meski begitu, Marc Marquez masih harus tampil pada seri terakhir MotoGP 2019 yang bakal dilangsungkan di Valencia, Spanyol.
GP Valencia 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo pada 15-17 November 2019.
Baca Juga: Lewis Hamilton, Gelar Juara Dunia F1 2019 dan Rekor yang Berpotensi Dipecahkan
Source | : | Gazzetta.it |
Penulis | : | Doddy Wiratama |
Editor | : | Doddy Wiratama |